Bakamla Amankan Kapal Bermuatan Balpres Ilegal
Suwardi Sinaga - Sabtu, 01 Februari 2025 16:39 WIB

Humas Bakamla RI
Bakamla RI menangkap KMP FRD 5 yang bermuatan 18 truk, 3 diantaranya mengangkut balpres ilegal dengan total 1.200 koli tekstil, di Perairan Patimban, Subang, Jawa Barat, Jumat, 31 Januari 2025.
indomedia.co -Bakamla RI melalui unsur KN Pulau Marore-322 berhasil menangkap KMP FRD 5 yang bermuatan 18 truk, 3 diantaranya mengangkut balpres ilegal dengan total 1.200 koli tekstil, di Perairan Patimban, Subang, Jawa Barat, Jumat, 31 Januari 2025.
Keberhasilan penangkapan ini tentunya tidak lepas dari koordinasi ketat antara Pusat Komando dan Pengendalian (Puskodal) Bakamla RI, dengan BAIS TNI, dan instansi terkait lainnya. Dengan demikian, pengiriman balpres tekstil ilegal yang diduga datang dari Republik Rakyat Tiongkok (RRT), Jepang, dan Taiwan dapat diamankan.
Aksi penangkapan ini bermula dari Perwira Jaga (Paga) KN Pulau Marore-322 sekitar pukul 15.00 WIB, melihat adanya kontak kapal melalui radar dengan jarak 22,78 Nm, dan pukul 15.46 terlihat jelas secara visual KMP FRD 5 karena jarak yang semakin dekat di 8,7 Nm. Setelah itu, Paga KN Pulau Marore-322 mencoba melakukan komunikasi dengan Nahkoda KMP FRD 5 untuk melakukan koordinasi terkait pemeriksaan.
Setelah disetujui, Komandan KN Pulau Marore-322 Letkol Bakamla Adi Poetra Sitanggang, segera meluncurkan Tim Visit Board Search and Seizure (VBSS) guna melakukan pemeriksaan. Pada pukul 16.44 WIB, Tim VBSS berhasil on board di kapal tersebut. Berdasarkan pemeriksaan awal, kapal tersebut mengangkut 17 penumpang (termasuk nakhoda) dengan muatan 18 truk yang berangkat dari Pontianak menuju Patimban.
Lebih lanjut, Tim VBSS berhasil menemukan indikasi pelanggaran yang dilakukan oleh tiga truk karena mengangkut balpres ilegal. Truk pertama berisikan 178 koli tekstil, sedangkan truk kedua berisikan 207 koli tekstil, dan truk terakhir mengangkut sebanyak 815 koli tekstil. Ketiga truk tersebut hendak menuju Gudang Tangerang, Muara Jakarta.
Hingga saat ini, KMP FRD 5 diamankan di Pelabuhan Patimban guna dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.
"Kami (pihak kapal) tidak ikut terlibat dengan balpres ilegal ini, kami hanya sebagai pengantar truk-truk ini saja, soal muatan kami tidak tahu menahu," ujar Nakhoda KMP FRD 5, CA, pada saat dimintai keterangan.
Mengetahui hal tersebut, Kepala Bakamla RI Laksdya TNI Irvansyah turut memberikan penekanan.
"Dengan adanya kasus ini, tentunya pemeriksaan harus dilakukan secara teliti supaya tidak ada kesalahpahaman, dan harus dikupas tuntas karena penyelundupan harus diberantas. Hal ini merupakan salah satu Program Asta Cita Presiden RI Jenderal TNI (Purn) Prabowo Subianto," tegasnya. ***
Baca berita dan artikel Indomedia.co lainnya di Google News
Ikuti berita dan artikel lainnya di Saluran WhatsApp Indomedia.co
Editor
: Suwardi Sinaga
SHARE:
Tags
Berita Terkait

Bakamla Selamatkan Enam Awak Kapal Tenggelam di Perairan Banten

KN Ular Laut-405 Bakamla RI Selamatkan Kapal Terombang-ambing di Laut Flores

Bakamla Selamatkan Kapal Mongolia Alami Kerusakan di Tanjung Berakit

Keberanian Kapal Bakamla RI Usir Kapal China Coast Guard

Bakamla RI Intercept China Coast Guard di Laut Natuna Utara

Bakamla Evakuasi Penumpang KM Niki Sejahtera Yang Terbakar di Perairan Banjarmasin
Komentar