BMI Madina Dukung Kapolres Berantas PETI Kotanopan
MS Putra - Kamis, 04 April 2024 23:36 WIB

MS Putra
Salman Rais, Ketua BMI Madina.
indomedia.co -Pertambangan Emas Tanpa Izin (PETI) yang beroperasi di sekitar Kotanopan sudah menjadi isu hangat di tengah masyarakat Kabupaten Mandailing Natal (Madina). Kegiatan yang melanggar dan merusak lingkungan oleh mafia tambang ini sangat terbuka dilakukan bahkan terlihat dari Jalan Nasional Kotanopan. Kegiatan ini harus segera ditindak secara represif (paksa) jangan secara persusif (pendekatan) oleh kepolisian.
"Langsung ditindak aja Pak Arie Sofandi Paloh. Yang kita lawan bukan lagi manusia, tapi sudah bentuk mafia rakus," kata Salman Rais, Ketua Banteng Muda Indonesia Kabupaten Mandailing Natal (BMI Madina), Rabu, 3 April 2024.
BMI Madina mendukung langkah Kapolres Madina AKBP Arie Sofandi Paloh untuk menertibkan PETI di Kotanopan tanpa terkecuali siapapun dia oknumnya, karena jika dibiarkan berlama-lama maka akan tidak baik dampak ke depan.
"Tanpa komando BMI Madina ada di barisan Polres Madina dalam memberantas PETI Kotanopan. Tapi, kalau tidak ditindak BMI Madina tidak akan diam untuk menyuarakan ini sampe ke tingkat Mabes Polri," tegas Salman.
Salman juga mengigatkan Pemerintah Kabupaten Madina jangan lamban memberikan masukan dan solusi kepada masyarakat.
"Ibu Wakil Bupati Madina Atika Azmi Uttami Nasution kelahiran Kotanopan. Tunjukkan ketegasanamu terhadap oknum PETI," pungkas Salman. (***)
Baca berita dan artikel Indomedia.co lainnya di Google News
Editor
: Suwardi Sinaga
SHARE:
Tags
Berita Terkait

Dapat Informasi, Kapolres Langsung Turun Tertibkan PETI Kotanopan

PETI Kotanopan Masih Bebas Beroperasi

PETI Kotanopan Diduga Beroperasi Kembali

Tim Gabungan Tertibkan PETI Kotanopan

Di Rakor Forkopimda Madina, AKBP Arie Sebut Berantas PETI Secepatnya

JAMPI Minta Kapolda Sumut Tegas Berantas PETI Kotanopan
Komentar