HPN 2024, Paul Baja M Siahaan Berharap Kebebasan Pers Dapat Mengawal Pemilu Jujur dan Bersih

Suwardi Sinaga - Jumat, 09 Februari 2024 21:31 WIB
HPN 2024, Paul Baja M Siahaan Berharap Kebebasan Pers Dapat Mengawal Pemilu Jujur dan Bersih
Istimewa
Paul Baja M Siahaan.
indomedia.co - Keberadaan pers menjadi bagian penting dalam perjalanan demokrasi bangsa Indonesia. Produk pers yang selalu mengedepankan fakta harus selalu dijadikan sebagai sumber informasi penting dalam menyaring berbagai informasi hoaks belakangan ini.

Demikian disampaikan Ketua Tim Pemenangan Daerah (TPD) Ganjar Pranowo-Mahfud MD Sumatera Utara Paul Baja M Siahaan berkaitan dengan Hari Pers Nasional (HPN) 2024 yang jatuh pada 9 Februari 2024.

"Produk pers itu adalah produk jurnalistik yang dihasilkan lewat tahapan konfirmasi sehingga dipastikan berdasarkan fakta," katanya, Jumat, 9 Februari 2024.

Politisi muda yang menjadi Caleg PDIP DPR RI Dapil Sumut 1 ini menjelaskan, saat ini pers dihadapkan pada berbagai situasi yang tidak mudah. Kebutuhan bisnis perusahaan dan idealisme jurnalistik menjadi dua sisi yang harus dikelola dengan baik sehingga tidak saling bersinggungan.

"Terlebih di tahun politik, godaan bagi perusahaan pers agar produk jurnalistiknya berpihak pada kelompok tertentu menjadi hal yang sangat mungkin terjadi. Hal ini akan dikaitkan dengan bisnis perushaan pers itu sendiri," ujarnya.

Paul yang juga pernah mengelola media massa di Kota Medan ini menegakan, pada akhirnya idealisme dari perusahaan pers akan menjadi hal yang kerap dipertanyakan dalam perhelatan politik. Namun ia meyakinkan, bahwa pers sebagai sebuah industri harus tetap mampu menjaga komitmen dan idealismenya. Karena keberadaan mereka menjadi pilar demokrasi keempat sangat memiliki peran penting terutama dalam mengawal perhelatan politik saat ini yakni Pemilu 2024.

"Saya berharap, kebebasan yang dimiliki oleh pers dapat mengawal Pemilu 2024 yang jujur dan bersih. Termasuk caranya adalah dengan menyampaikan informasi yang benar dan sesuai fakta mengenai calon-calon pemimpin yang memiliki kapasitas," pungkasnya. (***)

Baca berita dan artikel Indomedia.co lainnya di Google News

Editor
: Suwardi Sinaga
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Komentar