Refleksi Akhir Tahun 2024 FISIP UMSU: Pilkada Langsung Jalan Terus, Evaluasi Hulu Politik
Suwardi Sinaga - Selasa, 31 Desember 2024 18:28 WIB

Istimewa
Refleksi Akhir Tahun 2024 FISIP UMSU.
indomedia.co -Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara atau FISIP UMSU sepakat dan mendukung untuk terus kelanjutan pemillihan kepala daerah atau pilkada yang dilakukan secara langsung oleh rakyat dan harus melakukan evaluasi terhadap beberapa aspek terkait dengan hulu politik.

Hal itu terangkum dalam Refleksi Akhir Tahun 2024 FISIP UMSU yang dilaksanakan di Aula FISIP UMSU, Jalan Mukhtar Basri, Medan, Selasa, 31 Desember 2024.
Selain dihadiri mahasiswa, pimpinan fakultas, pimpinan program studi, dan para dosen FISIP, refleksi akhir tahun bertema "Quo Vadis Pilkada Serentak?" juga menghadirkan Wakil Rektor 3 UMSU Rudianto sebagai pemantik dengan moderator Dekan FISIP Arifin Saleh.
Para narasumber yang ditunjuk adalah Shohibul Anshor (Dosen FISIP/Pengamat Politik), Mujahiddin (Ketua Prodi Kesejahteraan Sosial), Akhyar Anshori (Ketua Prodi Ilmu Komunikasi), Ananda Mahardika (Ketua Prodi Ilmu Administrasi Publik), dan Yulhasni (Dosen FISIP/mantan KPU Sumut).
Dalam paparannya, baik pemantik maupun masing-masing narasumber membeberkan beberapa kelemahan Pilkada Serentak 2024, di antaranya terkait rendahnya partisipasi pemilih, maraknya money politics atau politik uang, minimnya pendidikan politik untuk masyarakat, dominasi partai politik di pusat, kualitas pasangan calon kepala daerah, debat pilkada, dan tentang rendahnya penguasaan visi-misi kandidat.
"Setidaknya ada beberapa hal yang menjadi fokus perhatian, yakni rendahnya partisipasi pemilih, proses rekrutmen calon kepala daerah, dan penyelenggara pilkada serta undang-undang yang mengaturnya," kata Wakil Rektor 3 UMSU Rudianto ketika memantik acara.