Sertijab, Kombes Japerson Parningotan Sinaga Resmi Jadi Dirresnarkoba Polda Papua Barat

Suwardi Sinaga - Selasa, 01 Oktober 2024 16:54 WIB
Sertijab, Kombes Japerson Parningotan Sinaga Resmi Jadi Dirresnarkoba Polda Papua Barat
Istimewa
Kapolda Papua Barat Irjen Pol Johnny Eddizon Isir SIK menyaksikan Dirresnarkoba Polda Papua Barat Kombes Pol Japerson Parningotan Sinaga SIK menandatangani naskah sertijab disaksikan di Mapolda Papua Barat, Selasa, 1 Oktober 2024.

indomedia.co - Kombes Pol Japerson Parningotan Sinaga SIK resmi menjabat Direktur Reserse Narkoba (Dirresnarkoba) Polda Papua Barat.

Kapolda Papua Barat Irjen Pol Johnny Eddizon Isir SIK memimpin Upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Dirresnarkoba Polda Papua Barat dan empat Pejabat Utama (PJU) Polda Papua Barat lainnya, di Markas Polda Papua Barat, Manokwari, Selasa, 1 Oktober 2024.

Lima PJU yang sertijab yakni Direktur Reserse Narkoba (Dirresnarkoba), Direktur Lalu Lintas (Dirlantas), Direktur Samapta (Dirsamapta), Kepala Sekolah Polisi Negara (Ka SPN), dan Kepala Bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi (Kabid TIK).

Baca: Besok, Kombes Japerson Parningotan Sinaga Dilantik Jadi Dirresnarkoba Polda Papua Barat

Jabatan Dirresnarkoba Polda Papua Barat diserahterimakan dari Kombes Pol Agustinus Fernando Indra Napitupulu SIK kepada Kombes Pol Japerson Parningotan Sinaga SIK.

Kemudian jabatan Dirlantas Polda Papua Barat diserahterimakan dari Kombes Pol Dedy Eka Jaya Helmi SIK kepada Kombes Pol Andre Julius Willem Manuputy SIK.

Jabatan Dirsamapta Polda Papua Barat diserahterimakan dari Kombes Pol Ruddy Tan kepada AKBP Franky Samuel Lopulalan SIK.

Lalu, jabatan Kepala SPN Polda Papua Barat diserahterimakan dari Kombes Pol Arie Sandy Zulkarnain Sirait SIK kepada AKBP Bendot Dwi Prasetyo SIK.

Jabatan Kabid TIK Polda Papua Barat diserahterimakan dari Kombes Pol Japerson Parningotan Sinaga SIK kepada Kombes Pol Dewa Made Sidan Sutrahna SIK. (***)

Baca berita dan artikel Indomedia.co lainnya di Google News

Ikuti berita dan artikel lainnya di Saluran WhatsApp Indomedia.co

Editor
: Suwardi Sinaga
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru