Gresik United Libas RANS FC 3-0
indomedia.co - Gresik United FC libas RANS Nusantara FC 3-0 pada laga Pegadaian Liga 2 2024-2025 Pekan 4, di Stadion Tuban Sport Center, Tuban, Jawa Timur, Sabtu, 21 September 2024.
Gresik United mengawali keunggulan lewat gol yang dicetak Renan Da Silva menit 32. Renan Da Silva mencetak gol keduanya di pertandingan ini menit 47.
Di babak kedua, Gresik United menambah pundi-pundi gol. Gol ketiga Gresik United dicetak oleh Maksimovic Dorde menit 81.
Dengan kemenangan ini, Gresik United FC kini mengoleksi tiga poin dan menduduki posisi empat klasemen Grup 3.
Sedangkan RANS Nusantara FC tetap mengoleksi tiga poin dan menduduki posisi lima klasemen Grup 3.
Dilansir dari laman resmi PT LIB selaku operator liga, pada laga ini, pemain Gresik United FC Samsul Arifin diganjar kartu kuning menit 56.
Sementara itu, lima pemain RANS FC dijatuhi kartu kuning yakni Fran Adi Saputra menit 30, Dio Rizky Saputra menit 68, Didik Ariyanto menit 72, Syaiful Indra Cahya menit 72, dan Guntur Ariyadi menit 90.
Pertandingan Selanjutnya
Pada pertandingan selanjutnya, Gresik United FC akan menjalani laga tandang melawan Persipal FC, di Stadion Gawalise, Palu, Sulawesi Tengah, Rabu, 25 September 2024.
Sedangkan RANS Nusantara FC akan menjamu Deltras FC, di Stadion Untung Suropati, Pasuruan, Jawa Timur, Rabu, 25 September 2024. (***)
Baca berita dan artikel Indomedia.co lainnya di Google News
Ikuti berita dan artikel lainnya di Saluran WhatsApp Indomedia.co
Persibo Menang 7-0 atas RANS FC
Jadwal Liga 2 4 Januari 2025
Hasil Sidang Komdis PSSI 23, 26, dan 27 Desember 2024
Persipura Bantai RANS FC 4-0
Gresik United Ditahan Imbang Deltras 1-1