Pukul Pemain Rans, Mandowen Persipura Didenda Rp5 Juta

indomedia.co - Komite Disiplin (Komdis) PSSI menjatuhkan sanksi denda sebesar Rp5 juta kepada pemain Persipura Jayapura Gunansar Papua Mandowen. Hal itu diputuskan dalam sidang Komite Disiplin PSSI, 12 September 2024.
Dilansir dari laman resmi PSSI, Selasa, 16 September 2024, sanksi itu dijatuhkan karena Mandowen melakukan pemukulan kepada pemain lawan serta mendapatkan kartu merah langsung.
Aksi pemukulan terjadi saat laga Rans Nusantara FC vs Persipura Jayapura Pegadaian Liga 2 2024-25, di Stadion Untung Suropati, Pasuruan, Jawa Timur, Minggu, 8 September 2024.
Selain sanksi denda Rp5 juta, Komdis PSSI juga menjatuhkan hukuman tambahan larangan bermain sebanyak 2 pertandingan kepada Mandowen.
Laga tersebut dimenangkan oleh Rans dengan skor 1-0. Gol Dicetak oleh Ismael Salim Dunga menit 33. (***)
Baca berita dan artikel Indomedia.co lainnya di Google News

Persewar Kalah 1-3 dari Persipura

Jadwal Liga 2 4 Januari 2025

Hasil Sidang Komdis PSSI 28-29 Desember 2024

Hasil Sidang Komdis PSSI 23, 26, dan 27 Desember 2024

Hasil Sidang Komdis PSSI 19 Desember 2024
